Nota Kesepakatan Ditandatangani, Mustahik Siap Dilatih Jadi Satpam Profesional
29/07/2025 | Penulis: Bagas M, S.Sos.
Dokumentasi BAZNAS Kabupaten Bengkalis
BENGKALIS – Polres Bengkalis bersama Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bengkalis dan PT. Praja Putra Wangsa (PPW) Pekanbaru menandatangani Nota Kesepakatan Bersama (MoU) Pelatihan Dasar (DIKSAR) Satpam Tahun 2025. Penandatanganan ini berlangsung pada Selasa, 29 Juli 2025 di ruang kerja Kapolres Bengkalis, sebagai bagian dari sinergi untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat melalui pelatihan satuan pengamanan yang bersertifikasi.
Hadir dalam kegiatan ini Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, Kasat Binmas Polres Bengkalis AKP Kasmandar Subekti SM, Kanit Binkamsa Polres Bengkalis Aipda M. Ihsan Hutabarat, SH, Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis Ismail, Wakil Ketua I dan Wakil Ketua III BAZNAS Kabupaten Bengkalis, serta Direktur Utama PT. Praja Putra Wangsa, Juli.
Kapolres Bengkalis dalam sambutannya menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan profesionalisme dan kompetensi satuan pengamanan yang ada di wilayah Kabupaten Bengkalis. Ia menekankan pentingnya pelatihan dasar ini sebagai bekal awal bagi Satpam agar mampu menjalankan tugas dengan disiplin, tanggung jawab dan menjunjung tinggi etika kerja.
Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis Ismail menambahkan bahwa pelatihan ini secara khusus diperuntukkan bagi peserta dari kalangan mustahik, yaitu masyarakat yang tergolong ke dalam delapan asnaf penerima zakat. Ia menegaskan bahwa program ini merupakan bentuk konkret dari komitmen BAZNAS dalam memberdayakan mustahik agar lebih mandiri secara ekonomi melalui jalur pelatihan kerja yang terstruktur.
Sementara itu, Direktur Utama PT. Praja Putra Wangsa, Juli, menyatakan kesiapan pihaknya untuk menyelenggarakan pelatihan sesuai dengan standar Kepolisian Negara Republik Indonesia. Ia berharap program ini dapat menjadi jembatan bagi peserta untuk memperoleh kesempatan kerja yang lebih baik dan berkelanjutan.
Kesepakatan ini menjadi tonggak awal dari pelaksanaan program pelatihan dasar Satpam yang tidak hanya bertujuan mencetak tenaga keamanan yang terlatih, tetapi juga menjadi sarana untuk mengentaskan kemiskinan melalui peningkatan kapasitas dan pemberian keterampilan kepada kelompok mustahik. Kolaborasi antara Polres Bengkalis, BAZNAS, dan dunia usaha ini diharapkan menjadi model pemberdayaan yang berdampak nyata bagi masyarakat Kabupaten Bengkalis. (HUM-BAZNAS-BKS).
Berita Lainnya
BAZNAS Kabupaten Bengkalis Terima Zakat Mal dari UPZ Polres Bengkalis
BAZNAS Bengkalis Laksanakan Audiensi Bersama Dinas Sosial Bahas Pengelolaan Zakat ASN
Melalui Program Pembinaan Mualaf UPZ KUA Kecamatan Mandau, Kantor Layanan BAZNAS Bengkalis Salurkan 6 Paket Sembako untuk Mualaf
BAZNAS Bengkalis Bersama BPBD Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Banjir di Kecamatan Siak Kecil
BAZNAS Kabupaten Bengkalis Serahkan Donasi Sumatra Rp217,9 Juta pada Penutupan MTQ ke-50 Kab. Bengkalis
BAZNAS Bengkalis Gelar Sosialisasi ZIS-DSKL dan Pembentukan UPZ di SDN 56 Bengkalis

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
