Serahkan SK UPZ, Wakil Ketua I BAZNAS Bengkalis Berikan Sosialisasi Kepada UPZ SDN 22 Bathin Solapan
02/09/2024 | Penulis: Bagas M, S.Sos.
SDN 22 Kecamatan Bathin Solapan
BATHIN SOLAPAN. Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bengkalis melakukan sosialisasi zakat, infak, sedekah dan dana sosial keagamaan lainnya di SDN 22 Kecamatan Bathin Solapan Senin, (01/09/2024).
Sosialisasi dipimpin langsung Wakil Ketua I BAZNAS Kabupaten Bengkalis Risman Hambali. Dilansir media, Risman Hambali mengungkapkan bahwa, kegiatan sosialisasi tersebut sekaligus menyerahkan SK Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dan menyerahkan surat himbauan pengumpulan donasi membasuh luka Palestina.
Dalam materinya, ia juga memberikan pemahaman terkait tata kerja Unit Pengumpul Zakat (UPZ) sebagai perpanjangan tangan BAZNAS dalam melakukan penghimpunan dana zakat, infak dan sedekah sesuai yang tercantum dalam Peraturan BAZNAS No. 2 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Tata Kerja Unit Pengumpul Zakat.
BAZNAS sebagai Lembaga pemerintah non-struktural berperan penting dalam mendukung program program pemerintah salah satu diantaranya perhatian khusus bagi dunia Pendidikan melalui program Bengkalis Smart atau pendayagunaan zakat untuk para siswa kurang mampu. Ada banyak program yang dihasilkan dari pengelolaan zakat di bidang pendidikan, antara lain beasiswa bagi siswa/mahasiswa yang kurang mampu.
Selain beasiswa, BAZNAS juga melakukan pembinaan terhadap penerima beasiswa yang nantinya dapat meningkatkan kompetensi, pengetahuan dan skill para penerima beasiswa. BAZNAS juga mendirikan Sekolah Cendikia BAZNAS yang tentunya sebagai bentuk upaya dalam meningkatkan mutu, kualitas serta penyetaraan pendidikan di kehidupan bermasyarakat.
Tentunya dengan program-program pendidikan itu maka perlu kiranya memaksimalkan penerimaan zakat dengan cara menyadarkan maupun melakukan sosialisasi tentang pentingnya zakat kepada masyarakat.’’ Ungkap Wakil Ketua I BAZNAS Kabupaten Bengkalis.
Tampak hadir Kepala Kantor Layanan BAZNAS Kabupaten Bengkalis di Duri Muhammad Fahmi, Relawan BAZNAS Ustadz Solimun, Rian Bastian dan para guru SDN 22 Kecamatan Bathin Solapan. (HUM-BAZNAS-BKS).
Berita Lainnya
BAZNAS Bengkalis Laksanakan Audiensi Bersama Dinas Sosial Bahas Pengelolaan Zakat ASN
BAZNAS Bengkalis Gelar Sosialisasi ZIS-DSKL dan Pembentukan UPZ di SDN 56 Bengkalis
Melalui Program Pembinaan Mualaf UPZ KUA Kecamatan Mandau, Kantor Layanan BAZNAS Bengkalis Salurkan 6 Paket Sembako untuk Mualaf
BAZNAS Kabupaten Bengkalis Terima Donasi Peduli Musibah Sumatera dari Masyarakat Talang Muandau
BAZNAS Bengkalis Bersama BPBD Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Banjir di Kecamatan Siak Kecil
Wakil Ketua I BAZNAS Bengkalis Hadiri Malam Ta’aruf MTQ Ke-50 Tingkat Kabupaten Bengkalis

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
