Dipimpin Waka III, Amil Amilat BAZNAS Kabupaten Bengkalis Turut Memeriahkan Pawai Takbir Idul Adha 1445 H
16/06/2024 | Penulis: Bagas M, S.Sos.
Pawai Takbir Idul Adha 1445 H / 2024 M.
BENGKALIS. Dipimpin Wakil Ketua III BAZNAS Kabupaten Bengkalis Umayyah, Amil Amilat BAZNAS Bengkalis turut hadir dan memeriahkan Pawai Takbir Idul Adha 1445 H yang ditaja Pemerintah Kabupaten Bengkalis pada Ahad malam Senin (16/062024).
Pawai Takbir yang dilepas langsung oleh Wakil Bupati Bengkalis H. Bagus Santoso yang disaksikan ribuan masyarakat Bengkalis berlangsung sangat meriah. Terlihat Amil Amilat BAZNAS Kabupaten Bengkalis juga turut serta memeriahkan Pawai Takbir dengan membawa atribut Sepanduk dan busana melayu lengkap berada pada barisan kedua setelah Masjid Agung Istiqomah Bengkalis dan semangat melantunkan takbir bersama.
Ribuan masyarakat memadati Lapangan Tugu dan di sepanjang Jl. Jendral Sudirman, Jalan Hos Cokroaminoto, Jalan Hang Tuah dan sekitarnya.
Pelepasan pawai ditandai dengan lantunan takbir diiringi dengan pemukulan beduk oleh Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso, didampingi Wakil ketua ll DPRD Kabupaten Bengkalis Sofyan, Dandim 0303/Bengkalis Letkol Arh Irvan Nurdin, Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro, Sekda Kabupaten Bengkalis dr. Ersan Saputra TH.
Pawai takbir Idul Adha 1445 H/2024 diikuti sebanyak 29 peserta terdiri dari 13 masjid, 6 mushola atau surau, 2 dari Perguruan Tinggi, pelajar tingkat SLTA 5 peserta, serta tingkat SMP/MTs 3 peserta. Peserta pawai tampil dengan berbagai macam atribut dan miniatur yang unik, seperti miniatur Masjid, Mekah, Hewan Kurban dan miniatur kreatif lainnya sehingga menambah semarak kemeriahan Pawai Takbir.
Tampak hadir pada acara Pawai Takbir Idul Adha, Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Wasono, Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis dr. Ersan Saputra Th, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Ed Efendi, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Johansyah Syafri, Ketua TP PKK Kab. Bengkalis Hj. Siti Aisyah, Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Ira Vandriyani Ersan, Ketua Kejaksaan diwakili Kasubsi Kejaksaan Negeri Bengkalis, Triono, Danposal POS Bengkalis Letda Laut (P) Arisman, Ketua MUI Bengkalis H. Amrizal, Pejabat Pengawas, Fungsional, Administrator dan ribuan masyarakat Bengkalis. (HUM -BAZNAS-BKS).
Berita Lainnya
Respon Tanggap Bencana, BAZNAS Kabupaten Bengkalis Salurkan Bantuan Paket Sembako untuk Korban Kebakaran di Desa Tameran
BAZNAS Kabupaten Bengkalis Terima Donasi Peduli Musibah Sumatera dari Masyarakat Talang Muandau
Wakil Ketua I BAZNAS Bengkalis Hadiri Malam Ta’aruf MTQ Ke-50 Tingkat Kabupaten Bengkalis
BAZNAS Bengkalis Gelar Sosialisasi ZIS-DSKL dan Pembentukan UPZ di SDN 56 Bengkalis
BAZNAS Bengkalis Salurkan Bantuan Usaha Produktif untuk 17 Mustahik di Siak Kecil
Audiensi dan Silaturahmi BAZNAS Bengkalis Bersama Kepala Dinas DISDALDUK-KB Bahas Pengelolaan Zakat ASN

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
