Ruang Harmonisasi Lintas Sektoral Dan Literasi 2024

Tingkatkan Sinergitas Antar Sektor, BAZNAS Bengkalis Gelar Ruang Harmonisasi Lintas Sektoral Dan Literasi

12/11/2024 | Bagas M, S.Sos.

BENGKALIS. Dalam diskusi bertema ’Urgensi Kolaborasi Dalam Kontribusi yang Terintegrasi". Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis, Ismail, mendorong kaum muda untuk aktif berpartisipasi dalam upaya pengentasan kemiskinan melalui sinergi dan kolaborasi dengan BAZNAS Kabupaten Bengkalis. Seruan ini disampaikan pada forum diskusi yang diadakan di kantor BAZNAS Kabupaten Bengkalis pada Selasa (12/11/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh pejabat dan perwakilan organisasi, antara lain Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Bengkalis (Adi Sutrisno), Wakil Ketua I BAZNAS Kabupaten Bengkalis (Risman Hambali), Wakil Ketua II, Wakil Ketua III (Umayyah), KASAT INTEL Polres Bengkalis (BRIPKA Syafei), Koordinator dan Reporter RRI Bengkalis (Tengku Muhammad Iqbal dan Sri Mawarti Syarif), Sekretaris Umum MUI Bengkalis (Affan Zahidi), Ketua Media 3K3.co.id (Budhy Arto Buwono), serta mahasiswa dari PMII, BEM Politeknik Negeri Bengkalis, DEMA STAIN, dan DEMA STIES Bengkalis. Selain itu, hadir pula 35 peserta dari berbagai Lintas Literasi yang tergabung dalam Lintas Kampus

Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis, Ismail, mengatakan bahwa "Ruang Harmonisasi Lintas Sektoral dan Literasi" bertujuan untuk memperkuat kolaborasi antar lembaga dan meningkatkan pemahaman masyarakat tentang zakat. Misi utamanya adalah memberantas kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan umat melalui pengelolaan dana zakat, infak, dan sedekah yang efektif. Oleh karena itu, BAZNAS Kabupaten Bengkalis membutuhkan strategi kampanye yang inovatif dan kreatif dari generasi muda untuk memperluas jangkauan dan meningkatkan citra positif BAZNAS.

Selain itu, Risman Hambali, Wakil Ketua I BAZNAS Kabupaten Bengkalis, menekankan bahwa tantangan generasi muda dapat diatasi dengan menumbuhkan kepedulian sosial secara inovatif. Dengan meningkatkan literasi digital, generasi muda diharapkan memiliki ketahanan terhadap informasi dan pengaruh negatif dari luar atau platform digital. Oleh karena itu, penguatan literasi digital sangat penting, baik dari segi teknis maupun etika berbudaya di dunia digital.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (diwakili Sekretaris Adi Sutrisno) mengapresiasi forum diskusi yang diadakan BAZNAS Bengkalis. Apresiasi kepada BAZNAS Bengkalis karena mengundang seluruh pihak, terutama mahasiswa, untuk mempromosikan dan menggalakkan zakat. Forum ini diharapkan menghasilkan komitmen bersama untuk mewujudkannya. Pihak dinas juga menghargai transparansi informasi publik BAZNAS Bengkalis yang dapat diakses melalui Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di media sosial dan situs website BAZNAS Kabupaten Bengkalis.

Kepala Satuan Intelijen (KASAT INTEL) Polres Bengkalis, diwakili oleh BRIPKA Syafei, menyoroti maraknya penggalangan donasi oleh pihak yang tidak dikenal (OTK) yang mengatasnamakan kemanusiaan, terutama di tengah krisis di Palestina. Ia menekankan pentingnya kewaspadaan dan edukasi masyarakat tentang organisasi ilegal. Polres Bengkalis bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Bengkalis untuk mengatasi masalah ini dan melindungi masyarakat.

Tengku Muhammad Iqbal selaku Koordinator RRI Pro 1 Bengkalis dan Sri Mawarti Syarif, reporter senior, berbagi pengetahuan mengenai praktik dan peran komunikasi publik dalam memberdayakan generasi muda untuk mempromosikan dan menggerakkan program zakat di Bengkalis. Pertemuan tersebut ditutup dengan penandatanganan kesepakatan kerja sama dan sesi foto bersama. (HUM-BAZNAS-BKS).

KABUPATEN BENGKALIS

Copyright © 2024 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ