Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis Dampingi Bupati dalam Pendistribusian Bantuan Ternak Sapi di Rupat
Dokumentasi BAZNAS Kabupaten Bengkalis
22-03-2025 | Penulis: Bagas M, S.Sos.





RUPAT — Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bengkalis, Ismail, menghadiri sekaligus mendampingi Bupati Bengkalis, Kasmarni, dalam agenda pendistribusian bantuan kepada Kelompok Ternak Sapi Barokah Nusantara V di Desa Tanjung Kapal, Kecamatan Rupat, Sabtu (22/3/2025).
Dalam kegiatan yang berlangsung bersamaan dengan Safari Ramadhan terakhir di Kecamatan Rupat tersebut, BAZNAS Kabupaten Bengkalis menyalurkan bantuan senilai Rp199.500.000. Bantuan ini diberikan sebagai bentuk komitmen BAZNAS untuk mendorong kemandirian ekonomi para mustahik, khususnya di bidang peternakan sapi.
Ketua BAZNAS, Ismail, menyampaikan bahwa kelompok ternak sapi Barokah Nusantara saat ini telah berkembang dan tersebar hampir di seluruh kecamatan di Kabupaten Bengkalis. "Melalui pendistribusian bantuan ini, kami berharap kelompok ternak yang menerima bisa semakin produktif, dengan pendampingan dan pembinaan yang terus kami lakukan secara rutin," ujarnya.
Tidak hanya itu, dalam kesempatan yang sama, Ketua BAZNAS juga turut menyerahkan bantuan dua unit rumah layak huni senilai Rp150.000.000, serta bantuan lainnya yang berasal dari sinergi BAZNAS dengan berbagai stakeholder dan instansi terkait.
Agenda ini turut dihadiri oleh Bupati Bengkalis Kasmarni, Wakil Bupati H. Bagus Santoso, Asisten Pemerintahan dan Kesra Andris Wasono, Ketua TP-PKK Hj. Siti Aisyah, Camat Rupat Hariadi, Danposal Bengkalis, Koramil, Kapolsek Rupat, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tamu undangan lainnya.
Ketua BAZNAS berharap program ini terus menjadi penggerak lahirnya peternak sapi mandiri di Kabupaten Bengkalis, yang kelak dapat memenuhi kebutuhan daging sapi dan menjadi pelaku usaha ternak yang sukses di daerah. (HUM-BAZNAS-BKS)
Agenda Lainnya

Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis Dampingi Bupati Serahkan Bantuan Gerobak Motor untuk Mustahik dalam Safari Ramadan di Talang Muandau
18-03-2025 | Bagas M, S.Sos.

Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis Salurkan Bantuan Kursi Roda dalam Agenda Kunjungan ke Mustahik
20-03-2025 | Bagas M, S.Sos.

Agenda Pimpinan: Wakil Ketua I BAZNAS Bengkalis Jalin Diskusi Sinergitas dengan Bank Mandiri
25-04-2025 | Bagas M, S.Sos.

Monitoring dan Evaluasi Mustahik Penerima Zakat Produktif
08-05-2025 | Bagas M, S.Sos.

13.000 Anak Palestina Gugur, BAZNAS Bengkalis Ajak Warga Bangkitkan Solidaritas
23-04-2025 | Bagas M, S.Sos.

Kehadiran Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis dalam Upacara Hardiknas 2025
06-05-2025 | Bagas M, S.Sos.

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
